Aplikasi Penggunaan PLC Omron

Gambar 1.1 Contoh penggunaan PLC dalam dunia industri

Programmable Logic Controllers atau PLC, adalah sebuah komponen elektronik yang bekerja dengan logika internal berdasarkan program yang dibuat oleh pengguna. PLC dilengkapi dengan masukan dan keluaran digital dengan koneksi dan level sinyal yang standar sehingga dapat langsung dihubungkan dengan berbagai macam perangkat seperti saklar, lampu, relay, ataupun berbagai macam sensor dan aktuator. Seperti hal nya sebuah komputer, PLC didesain untuk dioperasikan di lingkungan industri untuk mengontrol dan mengoperasikan perlengkapan dan mesin proses manufaktur.

Akan tetapi, seiring berkembanya dunia industri otomasi membuat PLC tidak hanya berfungsi sebagai pengendali sistem kerja dalam sebuah mesin, melainkan PLC juga mampu untuk berkomunikasi dengan berbagai device lain salah satunya adalah HMI (Human Machine Interface). Komunikasi yang digunakan untuk menghubungkan PLC ke HMI umumnya menggunakan serial RS232, RS485 atau komunikasi Ethernet.

Dalam dunia industri, HMI biasanya digunakan untuk menampilkan data sesuai dengan kebutuhan user, data tersebut diambil dari berbagai masukan kemudian diolah dengan berbagai parameter sebelum akhirnya data tersebut bisa ditampilkan dalam bentuk grafik, angka, prosentase, dan lain sebagainya. HMI menggunakan sistem layar sentuh sehingga selain untuk menampilkan data, HMI juga bisa berfungsi untuk mengantikan push button yang biasanya banyak terdapat pada panel kontrol, dengan menggunakan HMI panel kontrol jadi terlihat lebih sederhana dan minimalis

HMI, memiliki memori tersendiri untuk menyimpan program dan tampilan yang sudah di desain menggunakan software tersendiri, Dalam mendesain sebuah tampilan pada HMI anda hanya perlu membuka library yang ada pada software kemudian menempatkannya pada sebuah tampilan sesuai kebutuhan anda. Untuk lebih jelasnya, anda bisa menyaksikan video tutorial bagaimana cara mendesain HMI menggunakan software NB-Designer pada link https://goo.gl/sbN92F.

FAQ

Apa itu PLC?

PLC (Programmable Logic Controller) adalah sebuah komputer digital khusus yang digunakan dalam otomatisasi industri untuk mengendalikan mesin, proses, atau lini produksi. PLC dirancang untuk menerima input dari berbagai sensor, memproses informasi tersebut berdasarkan program yang sudah diprogram sebelumnya, dan mengirimkan output untuk mengendalikan perangkat lain seperti motor, valve, lampu, dan sebagainya.

Dimana saya bisa membeli PLC?

Anda bisa membeli PLC dari PT. Elmecon Multikencana. Mereka menyediakan berbagai merek dan model PLC untuk keperluan industri salah satunya dari Brand Omron

Dimana distributor omron yang resmi di Indonesia?

PT Elmecon Multikencana adalah distributor Omron yang resmi di Indonesia sejak 1978 yang selalu menjual produk-produk dengan kualitas terbaik, 100% original, dan bergaransi.

Table of Contents